Dua personil lantas Polsek Bintan Utara, saat mengunjungi salah satu korban Laka Lantas di Tanjung Uban, Selasa, 26/02/ 2025
Bintan, Kepri – Berkunjung atau menyambangi ke rumah kediaman korban kecelakaan lalu lintas (lakalantas), adalah merupakan bagian dari program Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang disebut program Door to Door Investigation (DDI). Dimana program ini merupakan bentuk dari Polantas yang modern dan adaptif sesuai dengan grand strategi polri 2025-2045 yang sudah dicanangkan.
Untuk itu, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bintan terus melakukan peningkatan pelayanan atas penanganan Lakalantas, di wilayah kerjanya. Kali ini Satlantas melakukan sambang ke rumah korban lakalantas di sejumlah lokasi.
Tujuan program DDI merupakan pola adaptif Polisi lalu lintas (Polantas) yang berkunjung kerumah korban serta berempati, dan juga memberikan informasi perkara, memberikan edukasi serta pesan-pesan keselamatan berkendaraan.
Kasatlantas Polres Bintan, AKP Firuddin melalui Panit II Unit Lantas Polsek Bintan Utara, IPTU Nugroho Catur P, S.Psi , mengatakan bahwa pihaknya mulai melaksanakan program DDI yang disejalankan dengan Operasi Keselamatan menjelang bulan suci Ramadhan.
Selain berkunjung ke rumah korban lakalantas, dilakukan juga melihat kondisi fisik korban, memberikan edukasi terhadap kejadian Laka lantas dan memberikan pendampingan dan dukungan kepada korban dan keluarga korban
“Kami telah melakukan kunjungan kerumah salah seorang korban lakalantas pada hari ini, Rabu (26/02/2025) sekira pukul 11 00 WIB yang beralamat di Perumahan Tamansari, Kelurahan Tanjung Uban Utara, Kecamatan Bintan Utara, Kabupaten Bintan” jelasnya.
“Dua personil melakukan DDI, bersilaturahmi dan memberikan bantuan berupa buah-buahan,” ucapnya.
Catur juga menyampaikan, bahwa dalam kunjungan tersebut, terlihat korban mengalami kondisi pemulihan yang membaik usai perawatan kesehatan, dan pihak lantas melakukan diskusi dengan pihak keluarga korban serta menyampaikan informasi perkara.
“Satlantas selalu menyampaikan pesan keselamatan berkendara kepada masyarakat, dengan harapan dapat mencegah kecelakaan di jalan raya, khususnya wilayah hukum Bintan,” pungkasnya.
Patar Sianipar