KPU Bintan, Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Perolehan Suara.

Bintan, Kepri – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bintan, Haris Daulay, S.Pi., membuka rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat kabupaten pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau bupati dan wakil bupati petang serta penetapan hasil pemilihan bupati dan wakil bupati Bintan tahun 2024 diselenggarakan di Bintan Agro Beach Resort, Jum’at (06/12/2024) pagi.

Dalam sambutannya, Haris menyampaikan terimakasih kepada seluruh masyarakat Bintan, pihak kepolisian, Bawaslu Bintan, dan seluruh elemen yang telah mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, di Kabupaten Bintan.

“Alhamdulillah, seluruh tahapan Pemilukada telah dijalankan sesuai dengan jadwal, dan pada hari ini kita hadir untuk menghadiri rapat pleno terbuka,” ujarnya.

Peserta rapat pleno terdiri dari saksi-saksi dari pasangan calon (paslon) baik dari tingkat pemilihan Gubernur dan juga Bupati serta tiga pemantau Pemilu untuk kotak kosong.

Saat berita ini diunggah, rapat pleno sedang berlangsung.

Patar Sianipar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.