187 Paket Bantuan Sosial PPLP Kelas II Diserahkan

Jon Kenedi, Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) sat menyerahkan bantuan life jacket secara simbolis kepada perwakilan nelayan saat upacara peringatan HUT KPLP di Dermaga PLP Kelas II Tanjung Uban, Jum’at 08/03/2024 ( F. Patar Sianipar)

Bintan, Kepri – Rangkaian kegiatan sempena Hari Ulang Tahun Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) yang ke 51 dan Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas II, yang ke 36, di Tanjung Uban ditandai dengan pemberian Bantuan Sosial, yakni dengan penyerahan bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu, keluarga besar pensiunan KPLP (yang telah purna bakti) serta anak yatim piatu, bertempat di Gedung Sarotama kompleks KPLP Tanjung Uban, Jum’at (08/03/2024) sekira pukul 14.00 WIB.

Penyerahan bantuan sosial ini langsung diserahkan oleh Jon Kenedi, Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) didampingi Kepala Pangkalan (Kalan) Sugeng Riyono, S.E, usai berkunjung ke Pulau Penyengat selepas upacara.

Sugeng Riyono mengatakan, ada 187 paket bantuan akan diserahkan dari hasil yang dikumpulkan oleh pegawai KPLP Tanjung Uban, dengan muatan 1 paket berisi minyak goreng, gula pasir, mie instan dan beras 5 kg.

Saat penyerahan bantuan kepada para pegawai Purna Bakti KPLP Tanjung Uban, di Gedung Sarotama Tanjung Uban, Jum’at 08/03/2024 ( F. Patar Sianipar)

Dari 187 paket bantuan , akan diberikan kepada 42 orang purna bakti dan janda,
Panti Asuhan sebanyak 5 orang, dari panti asuhan Ar-Rahman Tanjung Uban,
28 orang dari sekitar komplek, dan selebihnya akan di serahkan kepada masyarakat umum dengan diantar langsung sesuai yang didata sebelumnya.

“Selain itu ada 300 life jacket yang juga akan dibagikan kepada nelayan, sebagai bentuk pelopor keselamatan berlayar, yang secara simbolis sudah diserahkan kepada perwakilan nelayan yang hadir di upacara tadi,” lanjutnya.

Usai menyerahkan bantuan, Jon Kenedi menyampaikan kalimat berupa pesan kepada para purna bakti, agar jangan segan menegur anggota KPLP jika ada yang salah, memberi arahan dan tunjuk ajar, agar lebih baik kedepannya.

Selanjutnya Jon Kenedi pamit, untuk berangkat bersama rombongan yang turut serta untuk kembali ke Jakarta.

Patar Sianipar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.