Tangisan tak terbendung saat bersalaman dengan ibu Jalasenatri,yang akan berpindah tugas, Jum’at 17/02/2023 ( F. Patar Sianipar)
Bintan, Kepri – Tidak sedikit tetesan air mata yang mengalir membasahi kelopak mata saat melepas sang komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Bintan Kolonel Laut (KH) Farid Ma’ruf, S.H., M.H., dan istri, disaat bersalaman menjelang petang hari, dihalaman depan Markas Komando (Mako) Lanal Bintan, Jum’at (17/02/2023).
Diketahui, pagi hari telah dilaksanakan penyerahan jabatan, kepada Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IV, Laksamana Pertama TNI Kemas M Ikhwan Madani, S.Sos., M.Si., dan untuk selanjutnya mantan Danlanal Bintan akan menempati posisi baru sebagai Direktur Hukum (Dirkum) pada deputi bidang hukum, informasi dan kerjasama Badan Keamanan Laut (Bakamla).
Suasana haru ini tampak ditahan sang komandan dan istri, tatkala para anggota TNI AL yang menyalami sambil memeluk, seakan enggan melepas kepergian.
Usai bersalam-salaman dengan para prajurit, Farid Ma’ruf membonceng istri terkasih dengan sepeda motor Honda Cup 70, Jum’at 17/02/2023 (F. Patar Sianipar)
Saat ramah tamah dilaksanakan, Farid Ma’ruf mengatakan, dengan berakhirnya tugasnya sebagai Danlanal Bintan, izinkan saya dan keluarga untuk mohon diri dari masyarakat Bintan dan rekan-rekan.
“Mudah-mudahan keberadaan kami selama di Batam dan Bintan, dapat memberikan arti dan manfaat yang positif, dan apabila didalam pelaksanaan tugas kami ada hal – hal yang kurang berkenan, pada kesempatan ini pula dari lubuk hati yang paling dalam kami mohon maaf yang sedalam-dalamnya,” ucapnya
“Kami sekeluarga mengucapkan terima kasih kepada rekan – rekan Forum Komunikasu Pimpinan Daerah (Forkopimda) kota Tanjungpinang, kota Batam dan kabupaten Bintan serta para mitra yang telah bersama – sama melaksanakan dan mendukung tugas selama kami menjabat sebagai Danlanal Bintan,” lanjutnya
“Semoga kemitraan dan sinergitas kedepan semakin erat dan terjalin dengan baik, untuk kemajuan Provinsi Kepri pada khususnya dan Indonesia pada umumnya,” pungkasnya.
Patar Sianipar