Jelang Natal dan Tahun Baru,Polsek Balai Gelar Rapat Koordinasi Dengan Pengurus Gereja dan Lurah Se-Kecamatan

Karimun, Silabusnews.com– Besembang bercerite Kamtibmas merupakan langkah Polsek Balai Karimun dalam menampung segala bentuk informasi dan masukkan dari masyarakat.

Untuk itu menguatkan sinergitas tersebut, Polsek Balai Karimun menggelar kegiatan Besembang Bercerite Kamtibmas yang dilaksanakan di Ruangan Data Polsek Balai Karimun. Selasa (17/12).

Kegiatan Besembang bercerite Kamtibmas, Polsek Balai yang di pimpin oleh Waka Polsek Balai IPTU. Abdul Latif, menyampaikan bahwa dikegiatan ini untuk silaturahmi dan juga ingin mendengar masukan serta saran dari stakeholder terkait pelayanan Kepolisian,sehingga kedepannya dilakukan perbaikan dari kekurangan yang ada,ujarnya

“Nantinya, dengan berakhirnya tahun 2019 ini, mari kita jaga dengan aman damai serta, kita sambut bersama tahun 2020 dengan lebih baik lagi, saling bersinergi dalam membangun yang lebih baik.ucap Wakapolsek Balai Karimun.

Hal yang disampaikan oleh Kapolsek Balai AKP. Budi Hartono mengatakan, Antisipasi keadaan jemaat yang akan melaksanakan ibadah perayaan Natal agar dilaksanakan Sterilisasi terhadap bawaan jemaat dan juga dilakukan Giat Patroli Gabungan dalam rangka operasi Lilin 2019.

“Persiapan Pengamanan dalam rangka giat Natal dan Tahun Baru untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas pada saat pelaksanaan perayaan Natal dan Tahun Baru dan meminimalisir terjadinya lakalantas pada saat perayaan Natal, serta penertiban Parkir Ranmor untuk Roda 4 dan Roda 2 yang mengakibatkan terjadinya lakalantas” ungkap Budi.

Kapolsek Balai Karimun AKP Budi Hartono menjelaskan, gelar acara ini untuk memberikan arahan kepada pihak gereja dan lurah-lurah yang memiliki warganya untuk bersama sama mendukung menjaga keamanan dan ketertiban di kecamatan karimun, imbuhnya

“Sehingga menjadi tetap kondusif dalam rangka menghadapi natal tahun 2019 dan tahun baru 2020. Selain itu juga kita dapat menjalin silahturahmi yang baik sehingga tetap selalu kompak dalam menjalani komunikasi baik antar instansi”, pungkasnya.

Hadir pada kegiatan, Sekcam Karimun H. Abdul Gafar. M. M.Pd, Waka Polsek Balai  IPTU Abdul Latif, Danramil 01 TBK diwakili oleh Babinsa Teluk Air. SERDA. Misman ,Para lurah Se-Kecamatan Karimun, Pengurus dari Gereja Pentakosta Bukit Sion Ibu. Pdt. Elizabeth. S.Th, Kanit Reskrim IPTU. Ribut Rawit, Kanit Lantas IPTU. Hendry.F, Kanit Binmas. IPTU. Indra Buana Lubis dan Para Bhabinkamtibmas Polsek Balai.

( Mes)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.