Bantuan Covid-19, Nama Terdaftar Namun Uang Tak Sampai

Salah satu kartu penerima Bansos atas nama Iloun. Foto: dok Silabusnews.com

Silabusnews.com,Kayong Utara – Ibarat mendung berharap turun hujan, namun air tak Jatuh, mungkin itulah yang dirasakan Ny. Iloun dan 21(dua puluh satu orang) warga Desa Matan Jaya yang mengharapkan bantuaan sosial (bansos) tahun 2020 namun tak mendapatkan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Suharto.HS, lantaran dirinya di datangi oleh
Ny Iloun dan 21 orang warga desa matan jaya pada kamis ( 17/12/2020) lalu.

Kedatangan warga tersebut mengadukan nasibnya pada Ketua LPMD, Suharto.HS.

“Mereka tidak dapat bantuaan bansos, padahal mereka wajib mendapatkan, karena mereka memiliki kartu bantuan salah satunya diantara mereka itu nyonya iloun yang memiliki kartu dengan nomor Damon : 78800/6111030010/25. Kartu mereka punya uangnya lenyap ada apa ini ?” Ungkap Ketua LPM Desa matan jaya penuh tanya.

Suharto merasa kesal lantaran dirinya juga dimasukan dalam tim Covid-19 di Desa, namun tanpa koordinasi.

“Atas laporan warga ini saya juga dimasukan Aparat Desa dalam tim covid-19 Desa, tapi perbuatan Perangkat Desa sungguh biadap sekali, memberikan harapan pada masyarakat, kartu dikasi tapi uangnya tidak ada. Dan saya Lembaga Desa dimasukan dalam tim tapi hanya fiktif tanpa koordinasi, saya ini Ketua Lembaga yang aktif, mungkin Aparat Desa seperti ini tidak berani menghubungi saya karena saya tidak mau yang namanya menzalimi masyarakat saya,” ucap Suharto Kesal.

Suharto berharap agar pihak APH segera memproses pihak Perangkat Desa yang diduga melakukan perbuatan melawan hukum.

Saya mohon pada pihak Penegak Hukum supaya di proses Perangkat Desa Matan Jaya yang diduga melakukan perbuatan melawan hukum. Saya sebagai Ketua LPMD siap jika diperlukan pemeriksaan oleh pihak Penegak Hukum,” cetus Suharto kepada Silabusnews.com, Minggu (20/12/2020).

Penulis: Ali

Editor:Crates

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.