Bupati Bintan, Roby Kurniawan S.P.W.K.,saat menerima Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS), penyusunan Perubahan APBD tahun 2024, yang telqh disetujui pada rapat paripurna DPRD Bintan, Senin 05/08/2024 (Foto Patar Sianipar)
Bintan, Kepri – Bupati Bintan, Roby Kurniawan S.P.W.K., menyampaikan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS), penyusunan Perubahan APBD tahun 2024, pada rapat paripurna DPRD Bintan, Senin (05/08/2024) sekira pukul 14.00 WIB.
Roby menyampaikan bahwa Rancangan Anggaran Perubahan APBD tahun 2024 sebesar Rp 1,207 triliun, dari APBD Murni Rp 1,181 triliun atau meningkat Rp 26 miliar.
Roby menyampaikan substansi gambaran proyeksi APBD Perubahan tahun 2024 yakni, total pendapatan daerah sebesar Rp 305,97 miliar lebih, dan diproyeksikan turun berkisar Rp 19,19 miliar dari APBD Murni tahun 2024 yakni sebesar Rp 325,17 miliar.
“Pendapatan itu bersumber dari pajak dan retribusi daerah, hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan, dan lain-lain pendapatan daerah yang sah,” rincinya.
Suasana rapat paripurna DPRD Bintan, Senin 05/08/2024 ( Foto : Patar Sianipar)
“Sedangkan, pendapatan transfer anggaran perubahan tahun 2024 sebesar Rp 896,92 miliar, yang bersumber dari dana perimbangan, dana insentif daerah, dana desa, dana transfer antar daerah,” lanjutnya.
Sementara itu, silpa tahun anggaran 2023 sesaui hasi pemeriksaan BPK atas Laporan Keuangan Pemkab Bintan sebesar Rp 159,15 miliar.
“Realisasi Rp 107,74 miliar. Sehingga, tersisa Rp 51,4 miliar untuk tahun 2024,” jelasnya.
Roby mengharapkan proses penyusunan APBD Perubahan tahun 2024 dapat disesuaikan dengan alokasi waktu, dan jadwal kegiatan Anggota DPRD Bintan.
“Dengan memperhatikan tahapan penyusunan APBD Perubahan, sesuai aturan Mendagri nomor 15 tahun 2023, tentang pedoman penyusunan angaran pendapatan, dan belanja daerah tahun anggaran 2024,” pungkasnya.
Patar Sianipar