PLT Bupati Bintan Rapat Koordinasi Bersama Mendagri

Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan Rapat Koordinasi bersama Mendagri RI Tito Karnavian, Gubernur Kepri Ansar Ahmad” Jumat 14/1 foto humas Bintan

Silabusnews.com, Bintan – Plt. Bupati Bintan Roby Kurniawan, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tito Karnavian, di Ballroom Hotel JW Marriot Harbour Bay Batam, Kamis (13/01/2022).

Rakor bersama Gubernur Kepri H.Ansar Ahmad SE.MM., Bupati/Walikota se Kepri dan seluruh Forkopimda Kepri, difokuskan dalam membahas berbagai isu terkini, khususnya di Kepulauan Riau.

Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan.

Mendagri menegaskan dan menyampaikan amanat kepada seluruh jajaran maupun stakeholder terkait untuk turut mengambil peran terhadap tugas dan fungsinya masing-masing.

Khusus masalah covid-19 dan vaksinasi semua kategori, Mendagri menyampaikan apresiasinya kepada Provinsi Kepulauan Riau yang masuk dalam provinsi tercepat dalam penanganan program vaksinasi.

“Untuk Kepri sudah masuk dalam tiga besar tercepat di Indonesia, masyarakat Kepri patut berbangga, terus pertahankan dan tingkatkan” ujarnya.

Tito juga sempat menyinggung terkait rencana travel bubble yang akan dilaksanakan di Bintan dan Batam. Tito mengakui bahwa Kepri sangat didominasi oleh kunjungan wisatawan mancanegara.

“Pemerintah Pusat siap mendukung segala inovasi dan percepatan perbaikan ekonomi yang ada di Provinsi Kepri,” lanjutnya.

Menanggapi semua arahan dan instruksi Mendagri, Plt. Bupati Bintan mengatakan bahwa Bintan siap untuk mengambil bagian dan turut berperan. Baginya, segala bentuk upaya yang dilakukan adalah demi pemulihan prekonomian yang ada di Bintan.

“Pada prinsipnya, Pemkab Bintan siap mendukung semua upaya pemulihan dan perbaikan ekonomi. Masalah vaksinasi, Bintan maju terdepan. Masalah travel bubble, Bintan sangat siap. Kita punya industri, pariwisata ,pertanian yang baik tetap menjadi andalan Bintan” paparnya.

Roby mengatakan, dengan kehadiran Mendagri ke Provinsi Kepri merupakan wujud keseriusan Pemerintah Pusat terhadap bangkitnya ekonomi di wilayah Bintan , khusunya Kepri.

Rasa syukur itu, kita manifestasikan dalam wujud nyata tindakan dalam mendukung semua yang disampaikan oleh Mendagri dalam upaya perbaikan dan pemulihan Prekonomian, pungkasnya. (SK). (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.