209 Atlet Bintan Berangkat ke Lingga,Bisa Berbuat Yang Terbaik.

Bintan SILABUANEWS.COM- Bupati Bintan H. Apri Sujadi, S.Sos melepas keberangkatan 209 atlet dari Kabupaten Bintan yang akan berlaga di kancah Pekan Olah Raga Pelajar Daerah(POPDA) yang ke VII tingkat Propinsi Kepulauan Riau di Lingga,” 20-07-2018.

Para atlit tersebut, sebelum di berangkatkan untuk mengikuti Popda Tingkat Propins kepri, Pemerintah Kabupaten Bintan telah melakukan seleksi ketat.lebih dari 600 atlit dari berbagai Kecamatan yang di seleksi.melalui penyaringan ketat itu, Pemerintah menetapkan 209 atlit dari 10 cabang olah raga yang di perlombakan. siap di berangkatkan.untuk bertanding di Popda VII Tingkat Propinsi Kepri.

Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 20 sampai tanggal 28 Juli 2018 di Kabupaten Lingga. Panitai pelaksana terdiri dari pelatih, oficial, manager, asisten manager berjumlah 23 orang dan atlit berjumlah 209 orang yang diberangkatkan ke Popda Tingkat Propinsi Kepri di Kabupaten Lingga, ” Ungkap Mahfur Zurahman Selaku Kepala Dinas Pemuda Dan Olah Raga Kabupaten Bintan.

Bupati Bintan H. Apri Sujadi, S.Sos menyampaikan berharap besar kepada atlit atlit terpilih Kabupaten Bintan harus mampu membawa nama baik dan mengharumkan Kabupaten Bintan di Tingkat  Propinsi Kepri dalam menyemarakkan Pekan Olah Raga Pelajar yang di laksanakan di Kabupaten Lingga.

“Kami semua mendoakan dan mendukung kepada anak anak saya para atlit muda di Bintan. Bahwa Pemerintah Kabupaten Bintan memperhatikan penuh atas prestasi, dedikasi dan mengapresiasi semangat perjuangan para atlit yang nantinya akan membawa nama baik Kabupaten Bintan tingkat Propinsi Kepri dan mengharumkan nama Kabupaten Bintan hingga ke tinggkat nasional dalam membangun prestasi,
Kita optimis atlet kita mendapat juara minimal juara 2,karena tahun semalam kita juara 5.pemerintah juga akan memberikan bonus kepada atlit yang mendapatkan juara” pungkasnya(yogi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.